logo

Calon Mahasiswa Baru

 

PENERIMAAN MAHASISWA, MAHASISWA PINDAHAN DAN MAHASISWA PENDENGAR

  1. Agar dapat diterima sebagai mahasiswa Program Bakalaureat   dalam IMAVI, seseorang dituntut: 
    1. Mengisi  formulir   pendaftaran  dan  memenuhi  ketentuan pembiayaan
    2. Menyertakan  perutusan,  izin atau  rekomendasi  dari  otoritas gerejawi yang menjadi atasannya
    3. Mahasiswa dari pusat studi teologi lain dapat diterima sebagai mahasiswa pindahan dan menjadi    mahasiswa Program Bakalaureat  IMAVI  setelah  melengkapi  persyaratan  yang ditentukan oleh Praeses IMAVI.
    4. Untuk memperoleh pengakuan atas studi  teologi  yang telah diperolehnya pada pusat studi yang lain, mahasiswa pindahan harus menyerahkan bukti mengenai studi tersebut, yang berisi matakuliah  dan  nilai  atau kualifikasi  yang  diraih,  kepada Praeses IMAVI.
    5. Mahasiswa  pindahan  wajib   mengikuti   matakuliah  yang ditentukan oleh IMAVI sebagai persyaratan kelulusan.
    6. Calon Mahasiswa yang telah mengikuti studi Filsafat di pusat studi lain dapat langsung mengambil materi-materi teologi (di tahun ketiga/semester V) setelah:
      1. Menyerahkan  bukti  telah  mengikuti  2  (dua) tahun perkuliahan filsafat,  atau telah memiliki  kecukupan kuliah filsafat yang mencakup kelulusan antara lain dalam sejumlah matakuliah: Pengantar Filsafat, Metafisika, Epistemologi, Sejarah Filsafat (Yunani Kuno, Abad Pertengahan, Modern, Postmodern), Logika, Tomisme, Filsafat Alam, Filsafat Manusia, Filsafat  Ketuhanan,  Etika  Umum,  Filsafat  Sosial, Filsafat Politik, Filsafat Agama,  Filsafat Timur, Filsafat  Islam, Filsafat Kebudayaan, Hermeneutika.
      2. Lolos  tes  komprehensif  Filsafat  meliputi  rumpun- rumpun: Filsafat Sistematis dan Sejarah Filsafat. 
      3. Adapun pertimbangan akhir dan keputusan tentang syarat kecukupan berada di tangan Praeses IMAVI.
      •  
  2. Melalui kerjasama antara IMAVI dan Fakultas Filsafat Universitas Katolik Widya Mandala, Mahasiswa Program Bakalaureat IMAVI bisa sekaligus terdaftar sebagai Mahasiswa Program Studi S-1 Fakultas Filsafat Universitas Katolik Widya Mandala dengan mengambil Fokus Filsafat Keilahian pada  semester  V-VIII. Untuk  menjadi  Mahasiswa  Program Studi S1 Filsafat, mahasiswa tersebut harus memenuhi ketentuan penerimaan Universitas Katolik Widya Mandala, dan selanjutnya mengikuti Program Studi S-1 secara regular serta memenuhi ketentuan-ketentuan kelulusan. Sebagai Mahasiswa Program Bakalaureat IMAVI, mahasiswa yang bersangkutan wajib lulus Tes Komprehensif Filsafat meliputi rumpun Filsafat Sistematis dan Sejarah Filsafat pada akhir semester V. 
    •  
  3. Agar  dapat  diterima  sebagai  mahasiswa  Program  Diploma Teologi Pastoral dalam IMAVI, seseorang dituntut
    1. Telah menyelesaikan Program Bakalaureat Teologi. 
    2. Mengisi  formulir   pendaftaran  dan  memenuhi  ketentuan pembiayaan.
    3. Menyertakan  perutusan,  izin atau  rekomendasi  dari  otoritas gerejawi yang menjadi atasannya.
    4. Mengajukan Proposal  Karya Tulis Teologis untuk  memenuhi ketentuan  tentang  Tugas  Akhir  Program  Diploma  Teologi Pastoral.
    5. Mahasiswa  Program   Bakalaureat   IMAV I  yang   akan  melanjutkan  ke  Prog ram  Diploma Teologi  Pastoral mengerjakan  Proposalnya  pada  Semester  X,  pada  saat mengikuti Mata Kuliah Metodologi Penelitian Teologi.
    •  
  4. Mahasiswa paruh waktu ; yang dimaksudkan dengan Mahasiswa Paruh Waktu adalah kaum awam / religius yang berkeinginan untuk mempelajari baik ilmu Filsafat maupun Teologi. Sebagai mahasiswa paruh waktu mereka berhak untuk memilih mata kuliah yang akan diambil, biasanya disertai dengan Surat Keterangan dari Paroki  dimana mahasiswa tersebut berdomisili. Selain dapat mengikuti perkuliahan, mahasiswa paruh waktu dapat pula mengikuti ujian dan akan mendapatkan Sertifikat.